Siapa yang tidak tertarik dengan penawaran mobil bekas murah, apalagi di era sekarang mobil termasuk kendaraan penting yang menunjang mobilitas serta prestige bagi seseorang. Namun memang terasa berat jika seandainya harus beli kendaraan baru langsung, mengingat untuk harga dari kendaraan baru relatif lebih mahal, sehingga kemudian bagi beberapa orang lebih mencari produk mobil bekas saja, apalagi kualitasnya juga tidak kalah dibandingkan yang baru, nilai fungsinya juga tetap sama.
Bahkan sebenarnya membeli mobil bekas di zaman sekarang ini juga bukan sesuatu yang sulit dilakukan. Anda dapat menjumpai banyak situs jual beli khusus kendaraan second, bebas untuk pilah-pilih serta tawar-menawar harga sampai mendapatkan kesepakatan bersama nantinya. Mobil bekas ini juga sebenarnya dapat dijadikan sebagai solusi untuk Anda yang menginginkan kendaraan dengan untuk menunjang bisnis, mengingat pilihannya yang cukup beragam dan dikeluarkan dari berbagai tahun.
Hanya saja memang bagi sebagian orang pilah-pilih mobil bekas ini juga bukanlah sesuatu yang mudah, apalagi memang tidak semua kualitasnya bagus serta aman. Salah-salah justru Anda yang nantinya akan menyesal karena sudah membeli kendaraan tersebut. Berikut ini diantaranya beberapa jenis mobil bekas murah yang sebaiknya tidak Anda beli jika seandainya tak ingin menyesal, yaitu:
- Mobil tanpa surat-surat yang lengkap, belakangan ini jika dilihat cukup marak tawaran mobil bekas dengan harga murah, namun tidak punya surat-surat lengkap, baik itu STNK maupun BPKB. Bagaimanapun juga surat-surat semacam ini sebenarnya menjadi bukti bahwa kendaraan tersebut legalitasnya jelas. Jadi jika seandainya suratnya saja sudah tidak lengkap, maka jangan dibeli, karena bisa jadi kendaraan tersebut adalah mobil curian. Membeli kendaraan semacam ini tentunya sangat beresiko, apalagi memang bisa menyebabkan masalah hukum di kemudian hari. Misalnya Anda dituduh sebagai penadah barang curian dan sejenisnya, salah-salah tak hanya kendaraan yang disita, melainkan Anda sendiri juga bisa masuk ke dalam jeruji besi.
- Mobil bekas banjir, faktanya memang di beberapa kawasan yang ada di Indonesia rentan sekali mengalami bencana alam seperti banjir, bahkan bencana semacam ini sudah jadi bencana musiman yang tidak dapat dihindari, bukan hanya rumah saja yang terendam, melainkan juga kendaraan. Bahkan tak jarang diantaranya adalah kendaraan-kendaraan mewah. Mobil yang terendam banjir ini umumnya mulai bagian mesin sampai dengan eksterior akan kemasukan air bahkan disertai dengan kotoran yang akan mengganggu kinerja dari mesin kendaraan. Performanya sudah pasti tidak akan sebagus dulu, ditambah lagi dengan resiko kendaraan yang akan mudah bermasalah, sehingga harus sering-sering di service. Meskipun harganya murah, namun lebih baik tidak dibeli jika tak ingin menyesal.
- Mobil bekas kecelakaan, selanjutnya hindari juga membeli kendaraan bekas kecelakaan, apalagi jika seandainya kecelakaan yang dialami arah hingga menewaskan orang. Percaya atau tidak umumnya kendaraan semacam ini memang bisa membawa sial. Bahkan mungkin akan terasa angker bagi sebagian orang. Tak jarang mobil bekas kecelakaan jika seandainya diperbaiki maka performa dari kendaraan tersebut juga sudah tidak akan sebagus dulu. Lebih parah lagi jika seandainya ada cacat bawaan dari kendaraan tersebut.
- Mobil over kredit, ada beberapa orang yang tidak sanggup untuk melanjutkan cicilan atau kredit kendaraan tersebut sehingga memutuskan untuk menjualnya, sebagian orang mungkin menganggap bahwa dengan membeli kendaraan ini harganya bisa dapat murah. Namun perhitungkan juga sisa cicilan yang masih harus dibayarkan, belum lagi terkadang nantinya lembaga pembiayaan juga akan mempersulit di dalam pemberian surat-suratnya.
Itulah setidaknya 4 kategori mobil bekas murah yang sebaiknya tidak dibeli, jika tak ingin menyesal. Anda bisa membeli kendaraan bekas yang aman ke Moladin saja. Situs jual beli mobil bekas ini menawarkan ratusan kendaraan bekas dari berbagai merk. Tidak hanya di Jakarta, karena jaringan agennya sendiri juga sudah tersebar ke seluruh Indonesia. Sehingga memungkinkan Anda lebih mudah untuk jual ataupun membeli mobil disini, dipastikan aman karena surat-suratnya sendiri lengkap serta pajak juga masih aktif, Anda bahkan bisa langsung melihat kondisi kendaraan serta test drive.